Bukan UFO Atau Tatakan Gelas Antik, Ini Runcible Smartphone!

Runcible Smartphone

Runcible Smartphone, bentuknya sangat unik dan antik. Kalau di foto dengan background awan, akan terlihat unik seperti UFO. Tapi, ketika di foto diatas meja, akan terlihat sekali nilai seni tingginya, seperti tatakan gelas yang dipahat dengan penuh keindahan dan cinta seorang pengrajin kayu. Siapa yang menyangka kalau ini smartphone ? Yang ada, orang akan menyangka bahwa ini adalah barang antik dengan nilai seni tinggi.

Monohm, perusahaan startup asal California ini lah yang menciptakannya. Punggung kayu dari Runcible ini berasal dari pohon di Mendocino County, California. Mereka sangat peduli dengan alam, jadi memanen pohonnya pun tidak ngawur, mereka menggunakan perangkat yang di buat oleh para penduduk sekitar di Bay Area.

Perusahaan ini sudah menghabiskan hari-hari di tahun lalu untuk menyempurnakan Runcible, dan sekarang mereka sudah mulai membuka pre-order melalui kampanye di Indiegogo.com. Seperti yang di jelaskan Monohm dalam kampanye nya, "Kenapa kami melakukan pre-order untuk Runcible ? Karena desain dan rekayasa pada komponen-kompenen untuk Runcible sangatlah kompleks dan kami melakukannya bukan dengan biaya yang murah. Kami memiliki desain yang hebat untuk diproduksi massal hari ini. Oleh karena itu, kami membutuhkan dukungan Anda secepat mungkin."

Selanjutnya, mereka juga menambahkan jika nantinya dana yang sudah terkumpul dari pre-order ini akan dibawa ke Polandia untuk mulai mengasah proses menciptakan Runcible dengan skala yang besar dan sistem yang berkelanjutan.

Runcible smartphone menggunakan Snapdragon 410 prosessor Quad-core, Wi-fi, Bluetooth, GPS, 1GB, 8GB, eMMC 5.0 Flash storage. Menariknya, smartphone ini kedepan juga akan terus update fitur-fitur yang menurutmu sangat berguna, seperti GPIO dan USB host. Bahkan, smartphone ini juga nanti sudah support 4G LTE loh.

Selain itu, Runcible juga bisa menelpon, mengirim pesan dan mengabadikan kenangan mu dengan cemera Rear-facing, bersensor 7MP camera. Apalagi, kalau kamu adalah seorang teknisi smartphone, sensor ini bisa diupgrade hingga 13 MP. Berikut ini spesifikasi lengkap dari Runcible.

Sayangnya, smartphone ini lebih cocok untukmu yang sangat mengutamakan penampilan, karena Runcible ini tidak memiliki akses ke Google Play Store,  walaupun berbasis Android 5.1 Lollipop. Alhasil, kamu tidak bisa mendownload aplikasi seperti facebook, Tapi kamu masih bisa menikmati facebook dengan surfing. Lihat ya video menarik dari Runcible, smartphone bundar yang penuh dengan nilai seni dibawah ini.

Bagaimana ? Kalau kamu tertarik untuk menjadi kolektor pertama yang memiliki Runcible, kamu bisa memilikinya dengan cara pre-order di Indiegogo.com dengan harga mulai dari $399 USD atau sekitar 5,3 juta. Selamat menjadi kolektor barang antik yang canggih dan kekinian!

(FM)

Baca Juga: 

Coolpad Max, HP Playboy, Bisa Umpetin Sisi Lainmu!

Samsung Galaxy A7, Desain Premium dan Bikin Kagum!

Andromax R2, HP Mewah, Internet Tumpah-Tumpah, Harganya Murah!

Seperti Dokter, Cincin Pintar BioRing Bisa Baca Kesehatanmu!

Lenovo Smart Shoes, Sepatu Pintar yang Bisa Mengontrol Gerakan Kakimu!

Tags: 
admin's picture
Last seen: 4 days 11 hours ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas