“Transformers: The Last Knight” Punya Anggota Baru yang Lucu Banget!

Transformers: The Last Knight

Ciri khas Michael Bay saat menangani seri film “Transformers” adalah adanya: (1) ledakan yang bombastis; (2) cewek cantik; (3) robot-robot gahar. Tapi, untuk “Transformers: The Last Knight” yang akan tayang 2017 ini ada sesuatu yang berbeda, lho. Apa itu?

Kemarin, Michael Bay memperkenalkan anggota baru “Transformers: The Last Knight” lewat akun Facebook miliknya:

(sumber: Akun Facebook Michael Bay)

Ini gambar lebih jelasnya:

(sumber: Movie Web)

Jadi, anggota baru “Transformers: The Last Knight” tersebut bernama Squeeks, sebuah vespa yang meskipun rongsok, tapi masih terlihat sangat imut. Sedikit mengingatkan pada BB-8 punya “Star Wars: The Force Awakens”, ya? Atau mungkin robot Wall – E? Hehehe… Tenang. Kamu tidak sendirian. Banyak juga yang merasa begitu, kok.

Dari foto yang diunggah Michael Bay di akun Facebook tersebut, Squeeks berada di antara sang sutradara “Transformers: The Last Knights” sendiri dan aktris Isabela Moner yang juga bermain di film tersebut. Sayangnya, Bay tidak memberi detil tentang peran dan pengisi suara Squeeks.

Kalau menurut prediksi situs Cinema Blend karakter Moner lah yang akan menemukan Squeeks untuk pertama kalinya. Latar belakang gambar adalah rongsokan mobil-mobil. Bisa jadi dia sedang mencari sebuah alat transportasi, bukan Transformer, lalu menemukan Squeeks. Cinema Blend melemparkan sebuah pertanyaan penting: jika Squeeks menua di tempat kumpulan rongsokan itu selama keempat film "Transformer" sebelumnya, apa yang terjadi di tempat itu? Apa yang terjadi kepada Squeeks?

6 Juni 2016 lalu Michael Bay juga mengumumkan lewat akun Twitternya bahwa ‘Anjing Paling Kesepian di Dunia’ dari Inggris, Freya, akan bermain di film “Transformers: The Last Knight”. Freya adalah anjing berusia 6 tahun dari Staffordshire, Inggris, yang menderita epilepsi. Dia menghabiskan waktu bertahun-tahun di penitipan anjing karena tidak ada yang mau mengadopsinya (menerima 18.000 penolakan). Keputusan ini dilakukan Bay kabarnya agar ada yang mengadopsi Freya.

Freya (sumber: The Guardian)

Sepertinya memang “Transformers: The Last Knight” akan menuju ke arah baru. Karena sudah mengantongi 4 film sebelumnya, tentu Bay memikirkan strategi lain yang lebih segar supaya penonton tidak bosan. Dengan merekrut aktris cilik Isabela Moner (14 tahun) serta anjing dan robot lucu, “Transformers: The Last Knight” sangat layak dinantikan.

(RF)

Baca Juga: 

Film Jamie Vardy: Mantan Pesepakbola Ini Kabarnya akan Berperan sebagai Nigel Pearson

Warner Bros. Baru Merilis Logo Resmi dan Sinopsis Cerita Pertama “Justice League”, Baca Selengkapnya Disini

Layanan Streaming Musik Spotify Mencatat Rekor Baru!

Aktris Pemenang Oscar Ini Akan Tampil di “Fast and Furious 8”, Siapa Dia?

“Suicide Squad: The Album”, Soundtrack Film “Suicide Squad” yang Berisi Deretan Musisi Keren!

admin's picture
Last seen: 2 weeks 5 days ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas