Film Keluarga Paling Baru, Menceritakan Tentang Keluarga Berjudul “Sabtu Bersama Bapak” Sudah Keluar Teaser Trailernya dan Akan Tayang Lebaran 2016.

Berapa kali kamu mengobrol dengan bapakmu dalam sehari ? atau mungkin bapakmu sibuk bekerja dan hanya bertemu pada hari Sabtu ? waktu kebersamaan dengan keluargamu, dengan ibu dan bapakmu sangat berharga.

Ketika kita jauh dari keluarga, disitulah kita akan selalu merasakan bahwa kebersamaan bersama keluarga sangatlah bermakna. Apalagi terpaksa berpisah karena keadaaan, walaupun tidak meninggalkan hanya berpindah tempat namun tidak adanya bapak di sisi kita menjadi sebuah kesedihan tersendiri.  

Baca Juga: Tribe, Aplikasi Layanan Untuk Menonton Film Dari XL Yang Hari Ini Sudah Bisa Di Kamu Nikmati! Coba Sekarang Mumpung Masih Gratis!

Film Sabtu Bersama Bapak diproduksi oleh Maxima Pictures dengan sutradara Monty Tiwa, di mainkan oleh Abimana Aryasatya, Ira Wibowo, Deva Mahendra, Acha Septriasa dll. Sesuai dengan Judulnya Film ini bercerita tentang keluarga, dimana waktu kebersamaan bapak pada hari sabtu sangatlah berharga.

Teaser trailer “Sabtu Bersama Bapak” minggu lalu baru saja dirilis oleh Maxima Pictures. Dalam teaser tersebut, Abimana berperan sebagai ayah yang harus meninggalkan 2 anaknya (Arifin Putra dan Deva Mahendra) dalam waktu yang lama. Namun sebenarnya ...

Baca Juga: Salah Satu Berkah Nonton Film Batman V. Superman Kamu Bisa Dapat Banyak Hadiah, Cuma Dengan Beli Dua Botol Minuman Edisi Khusus!

Namun sebenarnya, Abimana didiagnosa penyakit parah. Film Keluarga ini berdasarkan oleh Novel Sabtu Bersama Bapak yang sudah terjual kurang lebih 24 ribu eksemplar dan dicetak ulang sebanyak 12 kali. Sang pengarang Novel juga terlibat dalam film ini, sebagai penulis skenario.

Monty Tiwa (Foto: Tabloid Kabar Film) 

Baca Juga: Film Baru Dari Pelawak Moncer Tessy, Bercerita Tentang Kisah Nyata Aibnya Tessy Memakai Narkoba Yang Tujuannya Agar Masyarakat Menjauhi Narkoba

Seperti yang dikutip dari bintang.com, Produser Maxima Pictures, Ody Mulya Hidayat menyatakan film kelurga yang rencananya akan tayang pada saat Lebaran 2016 ini, berbeda dengan film-film Maxima sebelumnya. “Banyak hikmah yang bisa diambil dalam film ini. Dimana orangtua yang bijak akan selalu memberikan tuntunan kepada anaknya, meski tidak akan selalu bersama,” ujarnya. Nah jika kamu belum melihat Teaser Trailernya, kamu bisa lihat disini 

admin's picture
Last seen: 1 day 14 hours ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas