3 Jenis Makanan yang Kita Pikir Sehat Ini Ternyata Buruk Bagi Kesehatan

3 Jenis Makanan yang Kita Pikir Sehat Ini

Seringkali kita terjebak nama dalam menilai apakah suatu makanan itu sehat atau tidak. Tim palingbaru.com mengumpulkan 3 jenis makanan yang namanya terdengar sehat, padahal setelah diteliti ternyata makanan tersebut ternyata tidak baik bagi kesehatan tubuh. Apa saja 3 jenis makanan itu? Ini dia daftarnya:

Salad

Salad yang Tidak Sehat (sumber: India Times)

Otak kita diajari untuk mengasosiasikan salad dengan makanan sehat. Apakah semua salad itu menyehatkan? Hmm.. Belum tentu. Banyak juga jenis salad yang mengandung lemak dan kalori jauh lebih banyak dari burger sekalipun! Semua memang dipengaruhi oleh porsi juga. Sayangnya, sebagian besar porsi salad yang disajikan di kafe dan restoran itu besar.

Dilansir dari Daily Burn, jumlah kalori dalam Quesadilla Salad adalah 1.430 kalori dengan 96 gram lemak (28 gram lemak jenuh), 17 gram gula, serta 64 gram protein. Quesadilla adalah sejenis roti yang terbuat dari tepung tortilla. Kalau kamu pesan salad dengan quesadilla ditambah keripik tortilla dan saus creamy, sama saja kamu memesan burger dan kentang goring. Mengapa? Karena jumlah kandungannya setara.

Quesadilla Salad (sumber: Blue Apron)

Sedangkan jumlah kalori Chicken Caesar Salad adalah 1.030 kalori! Daily Burn mengingatkan kita untuk tidak tertipu grilled chicken dan bahan-bahannya di dalamnya yang sederhana. Kombinasi keju dan dressing yang berupa saus creamy serta mayonnaise membuat keburukannya lebih besar dari kebaikannya, lho! Belum lagi jenis sayur yang digunakan biasanya hanya satu saja. Kalau bukan sawi, ya kale.

Chicken Caesar Salad (sumber: Food To Love)

Energy Bar

Energy Bar (sumber: Babble)

Energy bar adalah sejenis cemilan berbentuk persegi panjang yang biasanya mengandung sereal dan makanan lain berenergi tinggi. Beragam alasan orang mengonsumsi energy bar. Ada yang memakannya sebagai pengganti makan berat, ada juga yang mengonsumsinya sebelum olahraga.

Dilansir dari Cooking Light, kebanyakan energy bar dibuat dari sirup jagung dengan fruktosa tinggi, tambahan gula, dan lemak jenuh yang bisa menyumbat arteri, lho! Beberapa energy bar, terutama yang pengganti makan, mengandung kalori lebih dari 350 kalori. Jumlah kalori tersebut lebih dari kalori yang seharusnya dikandung sebuah cemilan.

Roti Gandum

Roti Gandum (sumber: Recipes Hubs)

Kita sering mendengar orang menyarankan untuk mengganti roti biasa dengan roti gandum. Rupanya tidak semua roti gandum itu baik bagi kesehatan. Menurut Cooking Light, roti yang diberi label gandum banyak terbuat dari gandum atau tepung gandum yang sudah dimodifikasi dari komposisi aslinya. Akibatnya, kita tidak mendapat manfaat nutrisi penuh dari gandum asli.

Jika kamu ingin lebih yakin, Cooking Light merekomendasikan untuk membaca label lebih teliti. Kalau bahan baku pertama adalah gandum yang dimodifikasi (termasuk enriched wheat flour), maka roti tersebut tidak 100% terbuat dari gandum.

Itulah 3 jenis makanan yang kita pikir sehat, ternyata buruk bagi kesehatan. Memang sebaiknya kita selalu berhati-hati dalam memilih makanan, cemilan, dan minuman. Banyak sekali produsen makanan, pengusaha kafe, dan restoran yang menyajikan menu yang nampaknya sehat, padahal sebaliknya. Semoga informasi ini bermanfaat, ya.

(RF)

Baca Juga:

Baca Disini: Mengapa Kurma Baik Bagi Kesehatan dan 3 Resep Mengolahnya Untuk Berbuka Puasa

Sudah Tahukah Kamu 2 Tren Kesehatan yang Sedang Hits Tahun 2016 Ini?

Cold Press Juice, Jus Buah dan Sayur Segar yang Praktis Dibawa Kemana Saja

Anger Management: Jangan Melakukan Hal-hal Ini Kalau Kamu Sedang Marah

7 Tips Efektif Agar Tidak Mengantuk Saat Sahur

Tags: 
admin's picture
Last seen: 1 day 24 min ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas