Tips Untuk Orangtua Baru yang Ingin Memperkenalkan Tablet Pintar Kepada Anak-anak

tips mengajari anak memakai tablet

Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa di abad 21 ini teknologi sudah jadi bagian integral dalam aktivitas sehari-hari. Sejak bangun tidur hingga tidur lagi kita pasti memegang gadget andalan seperti smartphone atau tablet pintar. Seakan-akan kita punya hubungan relijius dengan perangkat pintar tersebut.

Kalau kamu kebetulan punya anak kecil, mungkin kamu merasa dilema untuk memperkenalkan tablet pintar kepada anakmu. Ada perasaan waswas kalau mereka sampai punya ketergantungan terhadap gadget sehingga akan mempengaruhi tumbuh kembang mereka sebagai makhluk sosial. Jangan khawatir dulu, ya.

Teknologi itu pada dasarnya bersifat netral. Kamu bisa gunakan untuk hal positif maupun negatif. Nah, tips berikut ini khusus buat kamu para orangtua yang ingin memaksimalkan hal positif dari tablet pintar untuk kebutuhan anak kamu.

1. Unduh Permainan yang Edukatif

Menurut survei tahun 2012 yang dilakukan lembaga survei ternama, Nielsen, 77% anak berusia di bawah 12 tahun menggunakan tablet pintar untuk bermain game. Persoalannya, tidak semua permainan itu mendidik. Tim palingbaru.com sih menyarankan dua aplikasi permainan di Android PlayStore yang bermanfaat buat anakmu yang masih kecil.

Pertama, Kids Educational Game 3. Aplikasi ini memiliki 12 permainan yang terdiri dari pengenalan nama dan suara binatang, angka, huruf, bentuk, dan warna. Permainan ini bisa dimainkan dalam Bahasa Inggris, Spanyol, dan Portugis. Batitamu bisa belajar meningkatkan memori, kemampuan nalar, dan konsentrasi dengan permainan ini. Kids Educational Game 3 juga bisa membantumu berinteraksi dengan anak selama permainan berlangsung.

Video Permainan Kids Educational Game 3 (courtesy: Javi Pescador)

Kedua, Kids Doodle – Color & Draw Android Games. Nah, ini khusus buat kamu yang ingin mengajari cara menggambar dan pengenalan bentuk serta warna kepada batitamu. Ada 24 jenis kuas (termasuk yang berwarna neon dan pelangi) yang bisa dipakai sesuai dengan kreativitas anak. Kelebihan lain dari aplikasi ini adalah adanya galeri untuk menyimpan kreasi anak (dalam bentuk film) yang bisa dimainkan kembali ketika selesai menggambar. Batitamu pasti tidak akan bosan, deh!

Video Kids Doodle – Color & Draw (courtesy: iosgamebas)

2. Masukkan Musik atau Film Keluarga Favorit

Kamu punya film favorit yang bisa ditonton seluruh keluarga? Atau anakmu punya film favoritnya sendiri? Berarti kamu bisa menyimpan soft file dari film itu di tablet pintarmu. Kalau sewaktu-waktu anakmu bosan, kamu bisa mengajaknya nonton film itu. Cara ini ampuh ketika kalian sedang dalam perjalanan jauh dan permainan yang bisa dimainkan itu terbatas.

Kalau kamu belum punya film favorit, Tim palingbaru.com punya rekomendasi, nih! Untuk kategori animasi ada “The Angry Birds Movie, Zootopia”, dan sebentar lagi “Finding Dory”. Sedangkan untuk kategori petualangan ada “The Jungle Book”, “Alice Through the Looking Glass”, dan yang akan segera tayang, “The BFG”.

“The Angry Birds Movie” (sumber: Youtube)

“The BFG” (sumber: Disney)

“Finding Dory” (sumber: screenrant.com)

Sedangkan untuk urusan musik, kamu bisa mendengarkan musik dari Justin Timberlake yang berjudul “Can’t Stop The Feeling”, soundtrack “Trolls, yang ceria atau “Me Oh My”, soundtrack “The Angry Birds Movie” yang dinyanyikan Cut Meyriska.

3. Unduh Aplikasi “comiXology Unlimited“ Untuk Baca Komik Favorit

Aplikasi ini cuma bisa kamu unduh di iPad, iPhone, dan iPod Touch. Dengan comiXology Unlimited kamu dan anakmu bisa mengakses berbagai komik digital, novel grafis, dan manga sepuasnya! Kalau kamu dan anakmu penggemar komik dari Marvel maupun DC, kamu wajib banget punya aplikasi ini tabletmu.

comiXology Unlimited (sumber: inverse.com)

Harga aplikasinya pun hanya 5.99 dolar saja per bulan. Ada komik seperti The Avengers, Iron Man, Deadpool, Batman, Teenage Mutant Ninja Turtles, Mickey Mouse, dan Toy Story. Ada manga juga yang bisa kamu baca, seperti, One Piece dan Dragon Ball. Hobi orangtua dan anak bisa disatukan dengan aplikasi ini.

Sekarang kamu punya cara jitu untuk memperkenalkan teknologi tablet pintar kepada anakmu tanpa takut berakibat negatif pada tumbuh kembangnya. Kamu juga tidak perlu khawatir lagi gadget akan menghilangkan pentingnya interaksi antara kamu dengan anakmu. Justru kalian akan semakin dekat. Selamat mencoba!
(RF/ST/FM)

Baca Juga: 

5 Tips Jitu dan Cerdas Berbelanja Saat Liburan di Luar Negeri. Gak Bikin Kantong Jebol!

7 Tips Unik dan Lucu Menghindari PENIPUAN BELANJA ONLINE

7 Tips Yang Bisa Buat Cewek Kalian Makin Terpesona !

Cobain Tips Dari PalingBaru Ini, Dandan Pake Soundtrack!

Exertis Linx Vision, Tablet Berbasis Android Baru Yang Di Rancang Untuk Game dan Di Dukung Dengan Kontroller Game!

Tags: 
admin's picture
Last seen: 2 weeks 5 days ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas