Fans Timnas Islandia Galau Ikut Pemilu Presiden atau Nonton Pertandingan Impian

Fans Timnas Islandia

Pilihan sulit.

Fans timnas Islandia harus memilih antara ikut pemilu presiden atau nonton pertandingan Islandia melawan Inggris. Islandia akan menggelar pemilu besok Sabtu, 25 Juni 2016. Sedangkan pertandingan melawan Inggris di babak 16 besar akan terjadi pada tanggal 28 Juni mendatang. Hmm…

Islandia adalah negara kecil dengan 330.000 penduduk. Menurut laporan The Telegraph, hampir 10% warga Islandia berada di Perancis untuk mendukung timnas mereka di turnamen EURO 2016. Waduh!

Pulang pun sepertinya adalah pilihan yang sangat berat. Bukannya tidak cinta negara, tapi selain memakan biaya cukup banyak, pertandingan melawan Inggris sangat sulit jika harus dilewatkan pasalnya itu adalah pertandingan impian bagi sebagian besar pendukung dan pemain Islandia.

Pertama, inilah kali pertama Islandia lolos ke babak 16 besar sebuah turnamen besar sekelas EURO. Kedua, berdasarkan wawancara Heimir Hallgrímsson, manajer timnas Islandia, fans Islandia tahu segalanya tentang sepak bola Inggris karena mereka penggemar berat Liga Primer Inggris. Jadi, bisa dibilang pemain Inggris sangat terkenal di Islandia.

Islandia Lolos ke Babak 16 Besar EURO 2016 untuk Pertama Kali (sumber: Stuff)

Bahkan gelandang Kari Arnason adalah penggemar berat timnas Inggris. Dilansir dari ESPN FC Asia, Arnason mengakui bahwa pertemuan Islandia dengan Inggris di EURO 2016 adalah “impian menjadi kenyataan”. Pemain yang mendapat gelar Man of the Match saat menang 2-1 melawan Austria ini selalu mendukung timnas Inggris setiap tim asuhan Roy Hodgson tersebut bertanding di turnamen besar.

Pemain belakang Islandia, Aron Gunnarson, juga menyebutkan pertemuan Islandia dengan Inggris layaknya sebuah dongeng. “Semua penduduk Islandia menonton Liga Primer Inggris dan mengikuti sepak bola Inggris. Pertandingan ini sangat kami impikan dan sesuatu yang para pemain akan ingat seumur hidup.”

Aron Gunnarson Merayakan Lolosnya Islandia ke Babak 16 Besar EURO 2016 (sumber: Reuters)

Menariknya lagi, Gunnarson mengaku sebagai penggemar berat Manchester United dan Wayne Rooney. Pada pertandingan nanti tugasnya adalah untuk menghentikan pemain favoritnya tersebut. Wah! Gunnarson bakal grogi nggak, ya? Hehehe…

Liga Primer Inggris memang menjadi liga terpopuler di dunia dan punya penonton terbanyak di dunia. Liga ini pasti menjadi tujuan utama para pendukung dan pemain timnas Islandia yang tidak punya liga sendiri.

Keberhasilan Islandia untuk tembus ke babak 16 besar adalah peristiwa bersejarah bagi negara tersebut. Selain tidak punya liga sepak bola, manajer timnas yang juga berprofesi sebagai dokter gigi, lapangan Islandia pun hampir selalu dalam keadaan beku.

The Telegraph bahkan membuat perbandingan bahwa nilai semua skuad Islandia hanya mampu membeli dua pertiga penyerang Inggris, Harry Kane. Tentu saja pertandingan Islandia berhadapan dengan Inggris sangat dinantikan para fans dan pemain, apalagi kalau Islandia mampu mengalahkan negara yang baru memutuskan keluar dari Uni Eropa itu.

Lalu, apa kabar dengan pemilu presiden? Pemerintah Islandia memutuskan untuk mengirimkan surat dan kotak suara pemilu ke Perancis, tepatnya ke hotel Novotel, tempat timnas dan staff Islandia menginap agar mereka tetap bisa ikut pemilu. Sementara para fans Islandia yang berada di Perancis tidak bisa memilih jadi mereka mungkin memilih fokus mendoakan para pahlawan nasional mereka. Hehehe..

(RF)

Baca Juga: 

Auberge du Jeu Paume, Hotel Mewah Timnas Inggris Selama EURO 2016 yang Dekat Tempat Syuting James Bond!

Kumpulan Bukti Kecintaan Pendukung Sepak Bola Kepada Timnas Selama EURO 2016

Adidas Ace Primeknit EURO 2016, Sepatu Para Bintang Lapangan Hijau

Unik! Ini Alasan Mengapa Pendukung Timnas Republik Irlandia adalah yang Terbaik Selama EURO 2016

10 WAGS Termanis EURO 2016 versi PALINGBARU!

admin's picture
Last seen: 1 week 5 days ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas