Kakslauttanen Arctic Resort: Hotel Mewah Ala Eskimo di Kutub Utara

Kamu tahu rumah Igloo khas orang Eskimo di Kutub? Rumah atau tempat tinggal sementara, berbentuk kubah dan dibangun dari balok-balok salju. Bisa bayangkan bagaimana tinggal di dalamnya? Jika kamu ingin menginap di rumah Igloo, kamu tidak harus jauh-jauh datang sampai ke kutub utara, karena di Finlandia ada sebuah hotel yang dibangun dan dirancang seperti Igloo. Sang pemilik membangun sekitar 20 kamar di atas salju. Semuanya berbentuk setengah lingkaran, persis rumah masyarakat Eskimo.

Kamu tidak perlu takut kedinginan, karena hotel ini tidak benar-benar terbuat dari es, melainkan “hanya” terbuat dari kaca-kaca dan kayu yang dibentuk setengah lingkaran menyerupai Igloo. Seperti dilansir Dailymail, hotel tersebut dinamakan The Igloo Village Kakslauttanen. Bedanya dengan rumah Igloo yang asli, atap Igloo Kakslauttanen terbuat dari kaca transparan. Jadi kamu bisa leluasa melihat ke angkasa. Asal kamu tahu, saat malam hari di sana ada jutaan bintang menawan yang bisa disaksikan.

Lalu ada fenomena alam menarik lainnya, yakni aurora. Di Finlandia, memang banyak jasa yang menawarkan wisata untuk menyaksikan fenomena spektakuler itu. Namun, The Igloo Village Kakslauttanen merupakan lokasi tertinggi sekaligus terbaik! Hebat, bukan? Di Kakslauttanen Arctic Resort, selain hotel untuk menginap, di sana juga terdapat restoran yang merupakan restoran salju terbesar di dunia.

Untuk fasilitas lain juga tak kalah menarik, ada rumah Igloo yang khusus didesain untuk pasangan yang ingin berbulan madu. Penataannya yang apik didominasi dengan warna merah yang romantis sangat sesuai dengan kebutuhan pasangan yang menginginkan privasi saat bulan madu. Igloo itu dilengkapi toilet, tempat tidur mewah, pemanas, kantung tidur, serta kaus kaki wol untuk membuat para tamu merasa nyaman beristirahat. Meski temperaturnya rendah, sampai minus 30 derajat celcius, kamar hotel menawarkan kehangatan penuh. Selain itu juga ada sauna terbesar di dunia yang bisa kamu nikmati bersama pasanganmu.

Bagaimana? Tertarik menikmati sensasi menginap dengan suhu di bawah nol derajat Celcius?

 

(ST)

Baca Juga:

Keistimewaan Nihiwatu Sumba Sebagai Hotel Terbaik Di Dunia

Mengunjungi Pulau Nikoi: The Best Private Island In The World

Mengunjungi Restoran Romantis Bergaya Perancis: Amuz Gourmet

Lokal Hotel & Restaurant, Terhits Se-Yogyakarta! Super Keren Dan Bikin Betah!

Cottonwood Bed & Breakfast House, Hotel Unik yang Bikin Kamu Serasa Lagi Tinggal di Luar Negeri!

admin's picture
Last seen: 37 min 13 sec ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas