TOMORROW!! Rayakan Hari Kartini Dengan “Surat Cinta Untuk Kartini”

Pibi gak asing kan dengan nama RA Kartini? Yupp.. RA Kartini adalah pelopor untuk sebuah kemajuan wanita terutama di Indonesia.

Raden Adjeng Kartini berasal dari kalangan priyayi atau kelas bangsawan Jawa, perjuangannya membuat setiap tanggal 21 April rakyat Indonesia memperingati hari Kartini. Nah, dunia perfilman Indonesiapun meras bangga dengan sosok RA Kartini. Terbukti dengan diproduksinya sebuah film berjudul “Surat Cinta Untuk Kartini” Yang tayang besok 21 April 2016.

Film ini memang bukan menceritakan mengenai sejarah RA Kartini hanya merupakan sebuah film fiksi dengan mengambil latar belakang sejarah. Film yang diproduksi oleh MNC Pictures dan disutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis ini menangkat pemian-pemain Indonesia terbaik.

Baca Juga: “MY STUPID BOSS” BAKALAN TAYANG ?? KIRA-KIRA BAKALAN RILIS DI BIOSKOP KAPAN YA ??

Sederet aktor dan aktris Indonesia seperti Chicoo Jerikho, Christabelle Grace, Rania Putri,Ence Bagus, Donny Asmara, Acha Septriasa, Ayu Diah, Melayu Nicholes menjadi bintang di film ini.

Secara singkatnya, film ini bercerita tentang seorang Sarwadi (Chicco Jerikho) yang merupakan tukang pos yang baru saja pindah dari Semarang. Pada hari pertama dia bekerja, duda beranak satu ini tak menyangka bahwa salah satu surat yang dia antarkan adalah untuk Kartini (Rania Putrisari). Penampilannya yang cantik dan peduli dengan rakyat kecil, membuat Sarwadi langsung jatuh hati.

Baca Juga : Rumah Pasung, Film Horor Pertama Yang Mempertemukan Natasha Wilona Dan Stefan William

Pertemuan itu lalu dia ceritakan kepada Mujur (Ence Bagus). Tapi tanggapan yang keluar dari mulut sang sahabat justru sosok Kartini yang dicap sebagai wanita aneh, karena ingin mendobrak tradisi. Padahal semua tau bahwa adat merupakan suatu standart yang gak bisa dilanggar.

Namun kebingungan Sarwadi seketika sirna, saat dia mengetahui bahwa Kartini akan mendidik anak-anak  dengan lebih maju. Sarwadi semakin kagum. Sarwadi bangga bisa mencintai Kartini yang pantang menyerah. Namun hatinya kembali hancur saat mendengar Kartini dilamar oleh seorang Bupati Rembang yang memiliki 3 istri.

Gimana sebenarnya akhir ceritanya? Kamu penasaran? Yuk liat di bioskop kesayangan anda… (DN)

admin's picture
Last seen: 1 week 2 hours ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas