5 Wisata Horor Menyeramkan Dan Pas Untuk Uji Nyali Di Bandung!

Hai PiBi!

Liburan atau berwisata ke Bandung memang menyenangkan. Bandung memiliki banyak tempat-tempat indah untuk dikunjungi dan merupakan pusat kuliner serta perbelanjaan. Tetapi, Bandung juga memiliki destinasi wisata malam hari horror yang bisa dicoba untuk menguji adrenalin kamu! Berani coba? Yuk simak tempat-tempat angker di Bandung berikut ini:

1. Bandung Medical Centre

Bandung Medical Center (BMC) adalah rumah sakit yang sudah ada sejak jaman penjajahan Belanda. Walaupun sudah belasan tahun gedung ini tidak pernah dipakai lagi dan ditinggalkan begitu saja sehingga suasana angker pun sudah dapat anda lihat dari bagian luar gedung ini. Konon kabarnya, rumah sakit ini pernah direnovasi. Namun karena terjadi masalah ketika masa pembangunan, maka rumah sakit tersebut terbengkalai.

Baca Juga: Liburanmu Ke Kota Ini, Kini Akan Semakin Banyak Pilihan Tempat Untuk Menginap, 8 Hotel Baru Yang Akan Di Buka 2016 Di Kota Kembang Yang Sekaligus Kota Fashion Yaitu Bandung!

Saat pertama kali menjejakan kaki, kamu pasti sudah bisa merasakan ada sesuatu yang berbeda di gedung ini. Bulu kudung mu akan langsung bergidik dan untuk uji nyali silahkan kamu coba di ruangan bayi, konon katanya di ruangan tersebut merupakan tempat yang paling angker! Hihh!

2. Jalan Cipaganti

Bandung memiliki daerah yang masih asri dengan banyaknya pepohonan besar di pinggir jalan. Salah satunya adalah kawasan Jalan Cipaganti. Di sini terdapat banyak pepohonan besar yang memunculkan “kengerian” tersendiri ketika melewatinya. Hati-hati jika kamu melintasi jalanan ini pada malam hari, karena katanya jika kamu sedang berkendara sendirian maka akan ditemani oleh mereka para makhluk halus! Mungkin buat kamu yang jomblo boleh jalan kesini pas malem minggu, biar ada yang dibonceng.

3. Rumah Ambulans

Rumah Ambulans ini berada di Jalan Bahureksa dan sempat tenar beberapa tahun yang lalu ketika ada film yang mengangkat cerita mengenai rumah berhantu ini. Konon kabarnya, di rumah ini ada ambulans yang tidak bisa dipindahkan dari rumah tersebut dan pada malam hari terkadang selalu menyala sendiri. Tetapi, Rumah Ambulans kini telah direklamasi menjadi sebuah distro dan hawa horor masih menyergap rumah ini.

Baca Juga: Trekking: Cara Terbaru dan Termurah Nikmati Ubud, Bali

4. Kampus ITB

Kampus ITB yang dibangun semenjak penjajahan Belanda ini merupakan kampus ternama dan terkenal di Kota Bandung, tidak hanya di Bandung melainkan di Indonesia dan Dunia. Kampus ini menyimpan segudang kisah mistis. Diantaranya adalah banyaknya penampakan disekitar kampus, seperti hantu muka rata, hantu yang menyerupai orang lain dan masih banyak lagi lainnya. Jika kamu berani, coba mengelilingi Kampus ITB ketika malam hari!

5. Rumah Kentang

Sama seperti Rumah Ambulans, beberapa tahun lalu Rumah Kentang juga sempat eksis karena diangkat menjadi sebuah judul film horror. Rumah Kentang terletak di Jalan Aceh. Konon kabarnya, jika kamu melewati rumah ini maka akan mencium bau kentang yang sangat menyengat. Rumah yang tak pernah dihuni lagi hingga saat ini memiliki cerita tersendiri. Berdasarkan cerita, dulu seorang ibu yang menghuni rumah ini tidak sengaja menjatuhkan bayinya ke dalam kuali panas mendidih yang saat itu sedang dipakai untuk memasak kentang dan menyebabkan bayi tersebut meninggal.

Baca Juga: Pulau Pahawang, Destinasi Baru Terfavorit Dari Lampung!

Kehadiran makhluk halus memang akan membuat bulu kuduk kita merinding dan percaya tidak percaya mereka akan selalu ada disekeliling kita. Jadi, dimana pun kalian berada selalu jaga sikap dan perkataan ya, agar tidak dijahili! (TR) 

admin's picture
Last seen: 1 day 9 hours ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas