Akan Diluncurkan, Xiaomi Baru Saja Memamerkan Video Teaser Dari Phablet Xiaomi Mi Max!

Sempet dengar ya rumor yang sedang rame membahas Xiaomi Mi Max ? kabarnya tanggal 10 Mei 2016 Di China, Xiaomi akan merilis phablet paling barunya yaitu Xiaomi Mi Max.

Menjelang perilisannya, baru-baru ini Xiaomi mengeluarkan teaser berbentuk Video untuk Chinese Edition, seperti yang di lansir dari Android Authority, Xiaomi mengeluarkan 3 Video teaser untuk Xiaomi Mi Max di Cina dan jika kamu tidak terbiasa dengan bahasa china, maka akan tampak sedikit bingung dengan skenario video tersebut. Tapi tenang saja, di dalam video tersebut kamu tetap bisa melihat Tampilan dari Xiaomi Mi Max

Tampilan Xiaomi Max (Source: Gizmo China) 

Kabarnya, Xiaomi Mi Max ini akan mengusung layar yang cukup besar yaitu 6,44 inci dengan didukung prosessor Snapdragon 650 SoC.  Mengapa phablet paling baru Xiaomi Mi Max  tidak mengusung Snapdragon terbaik saat ini ? Belum ada kabar pasti mengapa Xiaomi tidak menggunakan Snapdragon 820. Namun, baterai yang digunakan Xiaomi Mi Max cukup besar, berkapasitas 4000 mAh dan menggunakan Android 6 (Marshmallow).

Selain prosessor Snapdragon 650 Soc, Xiaomi Mi Max ini juga di dukung RAM sebesar 2GB dan memory Internal 16 GB. Untuk pada bagian kamera, seperti yang di lansir oleh Gizmo China, Xiaomi Mi Max ini akan di dukung dengan kamera 16 megapiksel pada kamera belakang dan 8 megapiksel untuk kamera depanya, dengan kamera depan yang cukup mumpuni ini, tentu kamu dapat mengambi foto selfie mu dengan cukup baik.Sedangkan untuk harganya, Xiaomi Mi Max ini akan di tawarkan Xiaomi ke pasar dengan harga USD200 atau sekitar Rp. 2,6 Jutaan. (FM) 

Baca Juga: 

Inilah Bocoran Spesifikasi Xiaomi Max, Phablet Paling Baru dari Xiaomi!

Bulan Lalu Meluncurkan Xiaomi Mi 5. Kali Ini Ada Kabar Xiaomi Meluncurkan Smartphone Terbarunya Lagi Yaitu Xiaomi Mi 5 Edisi Pro Dengan RAM 4GB

Bingung Milih Kado Buat Adikmu ? Coba Smartwatch Baru Xiaomi MITU Watch For Kids!

admin's picture
Last seen: 1 week 3 days ago
Joined: 1 Feb 2014 - 03:18

Tuliskan pendapatmu tentang artikel diatas